Gurindam 12 Pasal Yang Pertama dan Maksud Yang Tersirat Didalamnya

Gurindam 12 Pasal Yang Pertama dan Maksud Yang Tersirat Didalamnya
Gurindam 12 oleh : Raja Ali Haji Fisabillah
Maksud yang tersirat didalam Gurindam 12 oleh : M Zulfahri Afiat


Bismillahirrahmanirrahim.....


Barang siapa tiada memegang agama,
 sekali-kali tiada boleh dibilangkan nama
"Maksud : Siapa yang tidak beragama maka orang itu bukanlah orang yang bisa dipercayai dan bisa juga diartikan bahwa orang yang tidak melaksanakan hukum agamanya dengan benar maka orang itu tidak pantas untuk disebut namanya dan dijadikan teman. Jadi Agama memang kunci segalanya."


Barang siapa mengenal yang empat,
maka ia itulah orang ma'rifat

"Didalam kalangan Sufi dikenal empat tingkatan spiritual yaitu Syariat, Tarikat, Hakikat dan yang keempat adalah Ma’rifat. Dalam hal ini maksud kata “mengenal” ialah memahami makna keesaan yang maha kuasa dengan penerapan ilmu yang sebenarnya."

Barang siapa mengenal Allah,
suruh dan tegahnya tiada ia menyalah.

"Maksud ayat ini ialah, kita patut menghargai dan tidak usah terlalu merisaukan kejujuran seseorang yang mematuhi ajaran agama Islam. Karena jika seseorang itu benar-benar beramal sesuai dengan apa yang diajarkan oleh agama Islam maka orang itu adalah orang yang jujur & ikhlas."

Barang siapa mengenal diri,
maka telah mengenal akan Tuhan yang bahari.

"Didalam diri manusia ada berbagai macam sifat dan kompleksitas organ tubuh, jika kita benar-benar mengenal betapa Allah telah memberikan kita suatu wujud yang “sempurna” maka kita akan menghargai segala sesuatu pemberian dari yang maha kuasa."

Barang siapa mengenal dunia,
tahulah ia barang yang terpedaya.

"Jika seseorang benar-benar mempelajari arti kehidupan, maka akan banyak menyadari bahwa banyak tipu daya yang ada, terutama dari kalangan syaitan dan orang-orang yang munafik."

Barang siapa mengenal akhirat,
tahulah ia dunia mudarat.

"Jika kita mempelajari tentang akhirat sadarlah kita bahwa didunia ini banyak hal-hal yang bisa menjerumuskan kita kedalam kerugian, sebagai contoh segala kenikmatan yang sesaat didunia ini sebenarnya bukanlah bandingan untuk kehidupan yang kekal dialam yang akhirat nanti."


sumber gambar : kelasmayaku.wordpress.com

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Gurindam 12 Pasal Yang Pertama dan Maksud Yang Tersirat Didalamnya"

Post a Comment